Kecemburuan Sosial......
Yang di maksud dengan kecemburuan sosial adalah perasaan sekelompok manusia yang mendapatkan kecurangan atau merasa di kucilkan terhadap orang lain. Masalah ini tanpa kita sadari sering muncul di kehidupan sehari-hari. Langsung kita mengambil contoh yang pertama yaitu ketika seorang guru meng-anak emas-kan seorang murid nya. Selalu memberikan perhatian yang lebih, memberikan sesuatu di luar kapasitas seorang guru. Bagaimana dengan perasaan murid yang lainnya? mereka semua akan iri, merasa di kucilkan dan merasa tidak di hargai. Contoh lain yaitu, lihat saja para pejabat yang dengan perasaan senang karena telah di naik kan gaji nya, tetapi di luar sana rakyat nya masih saja ada yang terkena busung lapar, kekurangan gizi dan masalah kemiskinan lain nya Inilah yang di sebut dengan kecemburuan sosial. Kecemburuan sekelompok manusia, yang membuat suasana sebuah lingkungan tidak nyaman hanya di kerenakan seorang saja. Kejadian seperti ini hanya bisa di minimalisir dengan kesadaran masing masing setiap manusia. Simpatik dan empati di butuhkan dalam menyelesaikan masalah ini.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar